Sukoharjo — Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said gelar serangkaian acara untuk memperingati hari lahir atau milad ke-6. Serangkaian acara tersebut diawali dengan pembacaan Al-Qur’an yang dibagi sejak tanggal 4 April 2022 dan diakhiri dengan khatmil Qur’an. Prosesi pembacaan doa khatmil Qur’an bertepatan pada hari lahir program studi Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said ke-6, yaitu pada Senin 11 April 2022, serta dilanjutkan dengan launching logo baru dan buka bersama.
Acara berlangsung di kafe JLM UIN Raden Mas Said Surakarta mulai pukul 16.00 WIB. Acara diikuti oleh mahasiswa program studi Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said berbagai angkatan dan dihadiri oleh Ketua Jurusan Psikologi dan Psikoterapi, Dr. Retno Pangestuti, M.Psi., Psikolog, para pengurus HMPS Tasawuf dan Psikoterapi, serta sejumlah dosen program studi Tasawuf dan Psikoterapi, seperti Lintang Seira Putri, S.Psi., M.A., Siti Fathonah, S.Th.I., M.A., dan M. Agus Wahyudi, S.Ag., M.Psi.
Sejumlah harapan muncul di hari lahir yang ke-6 tersebut. Program studi Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said diharapkan mampu meningkatkan kerja sama dengan berbagai pihak serta meningkatkan keterampilannya di bidang terapi sufistik. Selain itu, program studi Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said juga diharapkan konsisten dalam mendukung visi, misi, dan tujuan fakultas maupun universitas, terutama dalam hal integrasi keilmuan dan keagamaan, serta moderasi beragama.
(Red & Foto: Nazila Putri Rahmatullah, Editor: Ahmad Saifuddin)